Pantangan Bagi Penderita Asam Urat

Jika anda sedang dalam  pengobatan atau proses penyembuhan asam urat, sebaiknya anda menghindari pantangan dari jenis makanan yang dapat memperparah asam urat anda.

Jenis makanan yang tidak boleh dikonsumsi adalah sebagai berikut:
Alkohol dan soft drink
Melinjo dan emping
Kacang-kacangan
Jamur, bayam matang, dan sawi
Daging kambing
Jeroan dan gajih (lemak)
Kerang-kerangan
Bebek dan kalkun
Salmon, mackerel, sarden, kepiting, udang, dan beberapa ikan lainnya
Krim dan Es krim

Selain makanan di atas, anda perlu juga menghindari memakan makanan, Daun singkong, kangkung, tahu, asparagus, daging ayam, daun dan Biji Melinjo.

Asam urat sendiri diproduksi di hati dengan tujuan akhir adalah ginjal. Selama perjalanannya tersebut, kristal asam urat dibawa oleh darah dan akan menempel pada persendian yang pada akhirnya sudut tajam kristal tersebut akan menusuk dinding kulit atau bahkan tulang sehingga terasa sangat sakit saat persendiannya digerakan.

penyakit ini lebih sulit disembuhkan jika pantangan tidak dapat dihindari. Berobat rutin secara herbal, dan periksakan segera ke dokter.

Artikel Terkait