Faktor-Faktor yang Menyebabkan Penyakit Asam Urat

Faktor-Faktor yang Menyebabkan Penyakit Asam Urat
asam urat
Asam urat dapat menyerang siapa saja pada usia lanjut, pada laki-laki biasanya terjadi pada usia di atas 40 tahun dan pada perempuan biasanya terjadi pada masa menopause. Rasa nyeri pada persendian bisa menjadi gejala penyakit asam urat.

Perlu diketahui bahwa penyakit asam urat ini juga disebabkan karena gaya hidup yang kurang sehat, seperti terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung zat purin dan juga jarang olahraga. Berikut ini beberapa faktor yang menyebabkan penyakit asam urat:

Faktor primer

1. Potensi genetik
Potensi genetik ini merupakan potensi dimana seseorang bisa terkena penyakit asam urat karena keturunan. Jika keluarga anda menderita asam urat, besar kemungkinan anda juga akan terkena penyaki tersebut. Kerena gen memang cukup menentukan.
Tetapi masih ada kemungkinan agar terhindar dari penyakit tersebut. Jika anda tau keluarga anda menderita asam urat maka mulailah menjaga pola makan. Hindari makanan yang banyak mengandung zat purin seperti jeroan, seafood, daging kambing, daging sapi dan yang banyak mengandung zat purin lainnya.

2. Ketidakseimbangan hormon
Sistem kerja didalam tubuh akan berjalan tidak baik apabila hormon tidak seimbang, ketidakseimbangan inilah yang akan menyebabkan sistem metabolisme tidak berjalan lancar, kedaan ini akan memengaruhi proses pembentukan purin yang meningkat sehingga ginjal tidak bisa mengeluarkannya dan akhirnya kristal asam urat menumpuk di persendian.

Ketidak seimbanhan hormon ini bisa terjadi karena emosi tidah seimbang, penumpukan zat racun dalam tubuh, dan radikal bebas.

3. Terganggunya proses pengeluaran asam urat di ginjal
Metabolisme yang berjalan kurang baik menyebabkan ginjal tidak bisa mengeluarkan asan urat. Hal ini bisa dikarenakan produksi asam urat yang tinggi, atau ginjal yang tidak bekerja dengan baik.

Faktor sekunder

a. Konsumsi makanan tinggi purin
Seperti yang telah kita ketahui, mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung zat purin menyebabkan ginjal tidak dapat mengeluarkannya sehingga menyebabkan kristal asam urat menumpuk di persendian. Mulai sekarang kurangilah mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung zat purin.

b. Alkohol
Perlu diketahui bahwa alkohol juga mengandung purin, alkohol juga memicu enzim tertentu yang memecah protein menjadi asam urat.


Artikel Terkait